771 total views, 2 views today
JAKARTA-INDONESIA JAYA.
Bulu tangkis tunggal putra Indonesia, yaitu Anthony Ginting,telah mengikuti jejak Jonatan Christie yang telah maju ke semifinal cabang olahraga “CABOR” bulu tangkis perorangan Asian Games 2018. Dimana pertandingan ini berlangsung di Istora Senayan, Minggu 26 Agustus. Anthony yang dulunya cidera dan sekarang kembali membuat kejutan dengan memenangkan dengan unggulan ke 5 asal China, Chen Long dengan 2 set langsung 21-19 dan 21-11.
Set pertama kurang mendukung waktu ditunjukkan Anthony pada pembukaan set pertama. Apalagi ia harus tertinggal jauh dari Chen Long dengan skor 6-11 di awal set pertama.
Akan tetapi, perlahan sedikit demi sedikit Anthony berhasil mengikuti permainan Chen Long dan berhasil menyamakan kedudukan 14-14. Permainan ini terus berlangsung sampai kedudukan menjadi sama 19-19. Dengan skor yang sama,Anthony segera langsung menutup kemenangan set pertama dengan kemenangan 21-19.
Kemenangan pertama ini membangkitkan semangat kepercayaan Anthony. Pemain peringkat 12 dunia itu mampu unggul jauh dengan skor 6-2. Dari set pertama ditutup Anthony dengan unggul jauh 11-6.
Anthony terus meningkat sedangkan Chen Long sangat kesulitan menembus pertahanan Indonesia ini. peraih medali Olimpiade 2016 ini kebingungan dan banyak melakukan kesalahan. Set ke 2 dimenangi oleh Anthony dengan skor 21-11.
Kemenangan Anthony ini buat Indonesia meraih 2 medali di nomor tunggal putra. Namun pada semifinal akan segera bertemu Chou Tien Chen asal Taiwan. (Erwin)